Rekomendasi Kamera Video Tercanggih

Mengabadikan momen terindah lebih memuaskan lewat kamera video. Kecanggihannya lebih fleksibel untuk mengabadikan momen seru sampai ke dalam air, pegunungan, dan medan ekstrim lainnya. Karenanya, kamera video sering disebut action camera dengan kemampuannya dalam membidik objek. Inilah rekomendasi action camera tercanggih 2019.

  1. Sony HDR-CX405

Rekomendasi pertama ini merupakan pilihan tepat untuk Anda dalam mengabadikan momen dalam bentuk foto ataupun video. Kualitas bidikannya sangat detail dengan fitur terbaiknya. Sensor EXMOR R CMOS 1/5,8 yang dimilikinya mampu menghasilkan video terbaik, bahkan dalam kondisi minim cahaya sekalipun.

Bentuk fisik kamera ini juga keren, fleksibel, ringan, sehingga mudah dibawa ke mana pun. Banyak pihak sudah merekomendasikan action camera ini, termasuk para YouTuber yang sangat loyal dengan kamera yang harganya fantastis yaitu Rp2.349.000,00.

  1. Sony Handycam HDR-PJ410

Produk kedua ini sangat terkenal dengan kestabilan hasil bidikannya yang luar biasa. Karenanya, gambar bergerak mudah ditangkap dalam bentuk foto ataupun video. Daya fokusnya juga dapat diandalkan. Penstabil gambarnya bisa tahan dari guncangan hingga 13x lipat dari kamera di kelasnya.

Fitur built-in projector adalah andalannya. Anda bisa mencetak langsung foto yang baru saja diambil. Multi camera control juga memudahkan melakukan sinkronisasi pengaturan pengambilan gambar. Tak heran bahwa harga jualnya mencapai Rp3.630.900,00.

  1. Kogan 4K UltraHD Action Camera

Action camera yang satu ini mempunyai resolusi sampai 16MP dengan memori MicroSD sampai kapasitas 64GB. Video canggih juga bisa dibuat dengan action camera built-in WiFi ini. resolusi videonya mencapai 4K Ultra HD. Kamera terbaik ini bisa diperoleh dengan harga Rp250.000,00.

  1. GoPro HERO7 Action Cam

GoPro HERO7 juga merupakan produk terbaik dalam mengabadikan momen spesial. Resolusi videonya adalah Ultra HD 4K sampai 60fps. Secara fisik, mode kamera bisa diubah jadi mode potret yang instagrammable tentunya. Kehadiran fitur Built-in HyperSmooth Video Stabilization membuat video makin halus dan terlihat profesional.

GoPro HERO7 ini juga menyediakan rekaman versi lambat dan super lambat yang full HD. Video lambat bisa dibuat dengan resolusi 2,7K dengan kecepatan 120fps dan gerakan super lambat dengan resolusi 1080p dengan kecepatan 240fps. Produk profesional ini ditawarkan Rp6.599.000,00.

  1. Xiaomi Yi Smart Car Dash Cam ADAS DVR

Dengan harga Rp765.000,00, Anda sudah mampu mendapatkan action camera terbaik dengan tipe sensor EXMOR. Efektivitas pikselnya mencapai 3MP dengan zoom optik hingga 4x lipat. Ukuran layar sebesar 2,7 inci mampu membidik objek dengan leluasa dan membuat Anda lebih mudah memfokuskan objek dengan area lebih luas.

Produk ini memang difokuskan untuk mengabadikan aktivitas berkendara yang menarik sebagai kenang-kenangan. Beragam fitur menarik yang mempercantik video juga tersedia di produk unggulan ini.

  1. Brica B-Pro 5 Alpha Edition IIS AE2S Combo Attanta

Rekomendasi terakhir yang tak kalah menakjubkan adalah Brica B-Pro 5 Alpha Edition seharga Rp1.170.000,00. Kamera tahan air ini sangat hebat membidik objek sampai ketika ada di dalam air. Bahkan, action camera ini tidak membutuhkan komponen pelindung layar saat dipakai di dalam air. Baterai action camera ini mencapai 2 jam dari kondisi baterai full.

Para pecinta diving atau snorkeling sangat mengandalkan kamera ini. Keindahan bawah laut bisa diabadikan dengan Brica B-Pro 5 Alpha Edition yang kualitas gambarnya full HD 4K. Momen di medan ekstrim seperti panjat tebing, trail adventure, dan kegiatan outdoor lainnya bisa diabadikan dengan jelas. Kecepatan bidikannya 30fps sampai 60fps. Resolusinya 16 MP.

Seluruh produk terbaik tersebut memang layak sebagai pilihan terbaik. Dengan membelinya, Anda berkesempatan mengabadikan momen apapun di mana pun. Bidikannya sangat detail. Fitur terbaik lainnya juga tersedia dalam kamera tersebut yang juga tersedia di Blibli sebagai toko online terlengkap. Kesempatan ini menarik untuk belanja praktis dan lebih cepat.

By admin